HKBP AIDS Ministry
HKBP AIDS Ministry

Sosialisasi HIV dan AIDS di SMP Negeri 2 Satu Atap Sibisa

Sosialisasi HIV dan AIDS di SMP Negeri 2 Satu Atap Sibisa

Oleh Admin, 08 Dec 2023

Dalam rangka memperingati Hari AIDS sedunia yang jatuh pada tanggal 01 Desember 2023, HKBP AIDS Ministry melakukan kegiatan Sosialisasi HIV dan AIDS dan Cara Pencegahannya pada Senin 13 November 2023 di SMPN 2 Satu Atap Sibisa Kecamatan Ajibata Kabupaten Toba

Kegiatan ini dihadiri oleh 199 peserta yang merupakan Siswa/i SMPN 2 Satu Atap Sibisa. Kegiatan ini berlangsung dengan 2 sesi.
Kegiatan dimulai pada pukul 10.30 WIB oleh Diak. Melda Desirani Simanjuntak, S.Ag dan dibuka dengan doa oleh salah satu siswi.

Pada sesi pertama Wakil Kepala Sekolah (Ibu Roida Siadari) dan Pembina Kesiswaan/OSIS (Ibu Riris Yenny) hadir mendampingi siswa. Kemudian pada sesi kedua didampingi oleh Guru Bahasa Indonesia (Ibu Astuti Sirait) dan Guru Ilmu Pengetahuan Alam ( Bapak Agus Martogi Gultom).
Kemudian sesi kedua dimulai jam 12.00 WIB dan pemaparan materi dimulai pada pukul 12.05 WIB dan selesai pada pukul 13.00.

Sosialisasi berlangsung kondusif, peserta aktif bertanya dan menjawab dengan benar pertanyaan yang dilontarkan oleh pemateri. HAM mengapresiasi peserta yang aktif dengan memberikan hadiah berupa gantungan kunci yang berisi edukasi HIV & AIDS.

Di akhir kegiatan, HAM membagikan brosur kepada peserta dan juga memberikan buku “ODHA Bukan Akhir Segalanya” kepada sekolah, kemudian foto bersama dan doa penutup.


Penulis : Pretty Marpaung

Editor : Melda Desirani Simanjuntak

Jl. Gereja No.17, Lumban Dolok Haume Bange, Balige, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara
© 2020 HKBP AIDS MINISTRY. All rights reserved